-->

Ads (728x90)

Sulaiman Muda pekerja galangan kapal di Tanjung Uncang, Batuaji, Kota Batam meninggal dunia akibat tersengat arus  listrik. (Ist/Peristiwanusantara.com)

By Dedi Manurung

BATAM, Peristiwanusantara.com -- Diduga karena kurangnya pengawasan safety, Sulaiman Muda, seorang pekerja galangan kapal tewas tersengat tegangan listrik di kawasan PT Anmor, Tanjung Uncang, Batuaji, Kota Batam, pada Rabu (19/3/25) kemarin sore. 

Peristiwa tersebut terjadi saat Kota Batam diguyur hujan deras. Diduga pekerja galangan tersebut meninggal dunia karena tersengat arus listrik yang koslet karena terendam air saat bekerja. 

Begitu tersengat arus listrik, warga Perumahan Taman Lestari, RT 01/RW 13, Kelurahan Kibing, Kecamatan Batuaji itu langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah Batam di Batuaji, namun nyawanya tak tertolong setibanya di rumah sakit.

Ketika ditelusuri, Ketua RW 13 Perumahan Taman Lestari, Ali Jurman membenarkan, bahwa Sulaiman merupakan warga di lingkungan RW 13. 

"Awalnya gak percaya informasi tersebut. Tapi setelah kami dapat laporan dari keluarga korban baru kami percaya.  Korban bekerja di PT Anmor. Informasinya, ia tersengat listrik saat hendak pulang,” katanya.

Informasi yang didapat dari rekan korban, kejadian bermula saat mereka sedang membereskan plat yang tersisa sebelum pulang.  Diduga ada tegangan listrik yang mengalir pada plat yang basah tersebut saat menyentuh plat tersebut korban terpental. 

Setelah di rumah sakit umum daerah (RSUD) Embung Fatimah, jenazah korban langsung dibawa oleh pihak keluarga dan rencananya akan diberangkatkan ke kampung halamannya untuk dimakamkan. 

Kepergian Sulaiman meninggalkan duka mendalam, terutama bagi istri dan anaknya serta mengejutkan rekan-rekan kerja korban. 

Ketika dikonfirmasi ke pihak kepolisian setempat, pihak perusahaan tersebut belum ada membuat laporan kecelakaan kerja.

 "Kita belum ada menerima laporan terkait kecelakaan kerja. Akan tetapi akan kita tindaklanjuti kejadian tersebut, " ujar Kanit Reskrim Polsek Batuaji, Iptu Andi Pakpahan, Kamis (20/3/25) siang. (de) 

Editor : Ismanto

Foto : 

Posting Komentar