Petugas Damkar Natuna saat memadamkan api yang membakar kios di Jalan Sudirman, Jumat (6/12) (Angga Prasetio/Peristiwanusantara.com) |
By Angga Prasetio
NATUNA, Peristiwanusantara.com - Kios dua lantai, tiga Pintu di Jalan Jenderal Sudirman tepatnya disamping Mesjid Al-Jamik Ranai, Kecamatan Bunguran Timur ludes dilahap sijago merah, pada Jumat, 6 Desember 2024, sekitar pukul 17.00 WIB .
“Dari keterangan tetangga, kebakaran bermula dari ruko gorden, dan merembet ke ruko bakso solo,” kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Natuna, Syawal saat diwawancara awak media.
Syawal menyebut, untuk penyebab kebakaran belum diketahui, tidak ada ledakan kompor namun untuk dugaan sementara diduga kosleting listrik.
“Untuk kerugian ditaksir hingga ratusan juta,” ungkap Syawal.
Untuk memadamkan api, pihaknya menerjunkan 30 orang personel dan 3 buah mobil pemadam kebakaran serta dibantu satu unit mobil Pemadam dari TNI AL.
“Kita juga dibantu dari pihak TNI-Polri dan BPBD Natuna,” tuturnya..(Put)
“Dari keterangan tetangga, kebakaran bermula dari ruko gorden, dan merembet ke ruko bakso solo,” kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Natuna, Syawal saat diwawancara awak media.
Syawal menyebut, untuk penyebab kebakaran belum diketahui, tidak ada ledakan kompor namun untuk dugaan sementara diduga kosleting listrik.
“Untuk kerugian ditaksir hingga ratusan juta,” ungkap Syawal.
Untuk memadamkan api, pihaknya menerjunkan 30 orang personel dan 3 buah mobil pemadam kebakaran serta dibantu satu unit mobil Pemadam dari TNI AL.
“Kita juga dibantu dari pihak TNI-Polri dan BPBD Natuna,” tuturnya..(Put)
Editor : Ismanto
Posting Komentar