-->

Ads (728x90)

Hujan Deras, Beberapa Titik Jalan Menuju Galangan Kapal di Sagulung Banjir Parah
Jalan Sei Lekop akses ke galangan kapal dilanda banjir, Selasa (24/9) (Dedi /Peristiwanusantara.com)


 By Dedi Manurung
BATAM, Peristiwanusantara.com - Hujan lebat disertai petir dan angin kencang di daerah Sagulung dan Batuaji menyebabkan beberapa titik di ruas jalan Sagulung dan Batuaji menjadi banjir, Selasa (24/9/24) pagi.

Berdasarkan pantauan di lapangan, di Kecamatan Sagulung daerah yang sering mengalami banjir saat hujan deras turun, di jalan menuju ke galangan kapal Sei Lekop dan jalan menuju Kantor Lurah Sei Pelunggut.

Akibat digenangi banjir banyak pengendara sepeda motor mogok saat melintas di jalan tersebut. Sebagian pengendara motor takut melintasi jalan tersebut dikarenakan arus banjir sangat deras.

Umumnya daerah yang kerap dilanda banjir itu disebabkan kurangnya daya tampung air lantaran draenasenya sangat kecil mengakibatkan jika hujan deras air akan tumpah-ruah ke jalan raya.
Tinggi genangan air bervariasi ada yang setinggi mata kaki hingga betis orang dewasa.

Irwanto, seorang pengendara saat melintas di jalan akses menuju galangan kapal Sei Lekop mengatakan ia terlanjur melintasi jalan tersebut karena ia selama ini jarang lewat dari jalan tersebut.

"Saya jarang lewat dari sini, ini kebetulan saja saya lewat karena ada urusan, dan pas mau balik saya kembali lewat dari jalan ini, tetapi sudah tergenang banjir," ujarnya.

Ia baru tahu di jalan itu kerap dilanda banjir, sama halnya jalan akses menuju ke Kantor Lurah Sei Pelunggut.

Tak jauh beda dengan di jalan akses menuju Perumahan Kodim Batuaji. Tiap kali hujan dipastikan jalan tersebut mengalami banjir.

"Tiap kali datang hujan, jalan menuju Perumahan Kodim kerap dilanda banjir. Air naik dari sungai dikarenakan sungai tersebut sangat kecil dan tidak mampu menampung luapan air akibatnya luapan air naik ke badan jalan, " kata Reinhard, warga sekitar. (De)

Editor : Ismanto


Posting Komentar