Wagub Marlin (baju putih) bersama warga Sagulung saat menerima paket sembako bersubsidi di SP Plaza, Sagulung, Batam, Kamis (11/7/2024) (Ist /Carles) |
By Carles
BATAM, Peristiwanusantara.com – Pemko Batam terus melakukan pembangunan infrastruktur dan melaksanakan program kesejahteraan masyarakat. Seluruh masyarakat diminta untuk menjadikan Kota Batam aman dan damai.
Demikian disampaikan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP- PKK) Kota Batam yang juga sebagai Wakil Gubernur Kepri, Hj Marlin Agustina saat membagikan paket sembako bersubsidi tersebut kepada warga Sagulung, pada Kamis (11/7/2024) di SP Plaza, Sagulung, Batam.
Turut hadir Kepala Disperindag Gustian Riau, dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemko Batam lainnya.
Selanjutnya Marlin berpesan kepada masyarakat untuk selalu menjaga kekompakan dan persatuan demi kehidupan di Kota Batam yang aman dan damai.
Untuk warga Kecamatan Sagulung, Pemko Batam melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam mendistribusikan 6.300 paket sembako bersubsidi.(les)
Editor : Ismanto
Posting Komentar