Bupati Surya saat menerima audensi PD IWO Asahan-Batubara di ruang kerja kantor Bupati Asahan, (Janes /Peristiwanusantara.com) |
By Janes
ASAHAN, Peristiwanusantara.com - Bupati Asahan H Surya BSc terima audensi Pengurus Daerah (PD) IWO Asahan - Batu Bara, bertempat di ruang kerja kantor Bupati Asahan.
Dalam pertemuan itu, Ketua IWO Asahan-Batubara, Syafruddin Yusuf mengatakan tujuan audensi ini selain untuk silaturahmi juga untuk mengundang Bupati Asahan agar dapat menghadiri kegiatan Musyawarah Daerah (Musda) untuk pemilihan ketua dan pengurus IWO Asahan-Batubara periode 2024-2029 yang akan digelar pada awal bulan Juni 2024 mendatang.
“ Saya juga berniat ingin maju lagi pada Musda untuk pemilihan ketua periode 2024-2029 karena saya baru satu periode memimpin IWO Asahan-Batubara,” kata Syafruddin Yusuf.
Didampingi Sekretaris Khairul Anwar Harahap, Humas Edy Surya serta anggota yang lain, Syafruddin mengatakan ada 30 wartawan dan 26 media yang tergabung di IWO Asahan-Batubara.
Pria yang akrab disapa Syaf ini mengatakan IWO akan mendukung Pemkab Asahan untuk mewujudkan visi dan misinya.
Menyikapi akan hal tersebut Bupati mengatakan jika tidak ada halangan dirinya akan menghadiri Musda IWO, lantaran IWO merupakan mitra kerjanya dalam hal pemberian informasi pemberitaan setiap kegiatan Pemkab Asahan.
Bupati Asahan mengatakan selama ini kerjasama dengan insan pers atau organisasi pers khususnya IWO Kabupaten Asahan cukup baik.
“ Semoga insan pers yang tergabung dalam IWO dapat sebagai corong informasi kegiatan Pemerintah, memberikan kritikan yang sifatnya membangun tidak membuat berita hoaks,” katanya, Rabu (29/5/2024) . (Jan)
Editor : Ismanto
Posting Komentar