-->

Ads (728x90)

Tingkatkan Sinergitas, Babinsa Irwanpai Situmorang Komsos dengan Perangkat Desa Sungai Ulu
Babinsa Kopda Irwanpai Situmorang saat melaksanakan Komsos dengan Perangkat Desa Sungai Ulu, Kecamatan Bunguran Timur, Jumat (10/05/2024) (Bernard / Peristiwanusantara.com)

By Bernard
NATUNA, Peristiwanusantara.com
– Selain menjalin silaturahmi, komunikasi sosial (Komsos) bertujuan untuk membangun kebersamaan dalam upaya meningkatkan sinergitas dan koordinasi yang baik bersama perangkat desa dalam mendukung program pemerintah terkait pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

Demikian disampaikan Babinsa Desa Pengadah, Kopda Irwanpai Situmorang, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna saat melaksanakan Komsos dengan Perangkat Desa Sungai Ulu, Kecamatan Bunguran Timur, Jumat (10/05/2024).

“ Komsos dengan perangkat desa secara langsung hasilnya akan lebih efektif, sehingga nantinya perangkat desa dapat menyebar luaskan apa yang menjadi masukan dan informasi dari Babinsa kepada masyarakat terkait stabilitas keamanan dan perkembangan situasi dan kondisi wilayah binaan,” katanya.

Selain itu, katanya, dengan melaksanakan Komsos dirinya dapat lebih cepat mendapat informasi dan mengetahui permasalahan-permasalahan yang berkembang di tengah-tengah masyarakat, sehingga dapat  melakukan deteksi dini dan cegah dini sebelum masalah tersebut berkembang luas.

"Hal ini kita lakukan sebagai bentuk kepedulian dan rasa tanggung jawab Babinsa untuk merangkul perangkat desa sebagai mitra kerja untuk bersama-sama  membina dan meningkatkan ketahanan masyarakat dalam upaya mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat," tambahnya.

"Dengan adanya pertemuan bersama perangkat desa, tentunya segala hal yang berkaitan dengan pembangunan, kamtibmas, dan hal-hal lainnya yang dapat membantu masalah dan kesulitan masyarakat akan dapat tersampaikan kepada masyarakat," pungkasnya. (Nard).


Editor : Ismanto

Posting Komentar