-->

Ads (728x90)

Di Karimun Pelanggaran Lalu Lintas Didominasi Pengendara Sepeda Motor yang Tidak Menggunakan Helm
Anggota Satlantas Polres Karimun saat menegur pengendara sepeda motor yang tidak memakai helm (Jupri /Peristiwanusantara.com)

By Jupri

KARIMUN, Peristiwanusantara.com
  - Satlantas Polres Karimun belum lama ini menggelar kegiatan penertiban Kawasan Lalu Lintas (KTL). Selama kegiatan tersebut pelanggaran lalu lintas didominasi oleh pengendara roda dua atau pemotor yang tidak menggunakan helm.

Kasatlantas Polres Karimun, AKP Bakri kepada wartawan di Mapolres Karimun, Kamis (2/5/2024) mengatakan kesadaran masyarakat akan keselamatan berkendara masih minim, padahal hal tersebut menjadi faktor penyebab tingginya angka kecelakaan di jalan raya.

"Selama kegiatan penertiban di KTL, kami masih banyak menemukan pengendara yang melanggar aturan lalulintas dan paling banyak dilakukan oleh pengendara sepeda motor, tidak menggunakan helm SNI," katanya.

Selain tidak menggunakan helm, pihaknya juga masih banyak menemukan pengendara di bawah umur serta motor yang memakai knalpot brong atau racing.

Selama kegiatan penertiban berlangsung, kata dia, para pengendara yang kedapatan melanggar aturan lalu lintas akan diberikan teguran. Namun, tidak menutup kemungkinan jika masih melakukan pelanggaran akan ditilang.

Untuk itu, beliau mengimbau agar para masyarakat dapat mengikuti aturan lalu lintas serta adanya keikutsertaan peran orang tua dalam mengawasi anak-anaknya dalam berkendara.

"Sekarang kita rutin melaksanakan kegiatan penertiban di kawasan tertib lalu lintas, hal ini kita lakukan agar para pengendara dapat mengikuti aturan yang berlaku. Kita juga pastikan akan tindak tegas para pengendara yang masih mengulang kesalahannya," katanya.

Perlu diketahui, Sat Lantas Polres Karimun menetapkan dua lokasi di Karimun sebagai kawasan tertib lalu lintas (KTL) yakni Coastal Area dan area Kolong. (Pri)

Editor : Ismanto

Posting Komentar