-->

Ads (728x90)

Aunur Rafiq Orang Yang Pertama Serahkan Berkas Bacawagub Pilkada Kepri ke PKB
Bupati Karimun Aunur Rafiq (tengah) menyerahkan berkasnya kepada Ketua DPW PKB Provinsi Kepri di Batam Center, Batam, Sabtu (11/5/2024) (Andre Zuhriansyah/Peristiwanusantara.com)


By Andre Zuhriansyah
KARIMUN, Peristiwanusantara.com
  -  Tokoh masyarakat Kepri Huzrin Hood dan Walikota Batam, Muhammad Rudi telah mendaftar dan menyerahkan berkasnya sebagai Bakal Calon Gubernur (Bacalon) Kepri ke kantor DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Kepri di Batam Center, Batam.

Sementara untuk Bakal Calon Wakil Gubenur (Bacawagub) Kepri orang pertama yang menyerahkan berkas pendaftaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Provinsi Kepri ke kantor DPW PKB Provinsi Kepri adalah Bupati Karimun Aunur Rafiq.

Ketua DPW PKB Kepri, Rocky Marciano Bawole mengatakan kedatangan Bupati Aunur Rafiq ke kantor DPW PKB Provinsi Kepri di Batam Center, Batam, guna menyerahkan kelengkapan berkas pendaftaran calon Wakil Gubernur yang sebelumnya sudah mendaftar melalui online.

"Kemarin beliau sudah daftar melalui via online, nah hari ini datang membawa berkas untuk melengkapi pendaftarannya," kata Rocky saat dihubungi di Karimun, Sabtu (11/5/2024).

Rocky membenarkan bahwa Aunur Rafiq merupakan Bacawagub pertama yang menyerahkan berkas pendaftaran ke PKB. Sedangkan, yang mendaftar sebagai Bacagub sudah dua orang yang pertama kader PKB yakni Huzrin Hood, sedangkan yang Ketua DPW Nasdem Kepri yang juga Wali Kota Batam, Muhammad Rudi.

Dikatakannya, pembukaan pendaftaran penjaringan DPW PKB Kepri dilakukan mulai Senin (29/4) kemarin. Penjaringan calon Gubernur Kepri itu akan dilakukan hingga Agustus mendatang

Politikus Partai Golkar sekaligus Bupati Karimun, Aunur Rafiq akan maju di Pilkada Provinsi Kepri tahun 2024.

Aunur Rafiq memilih maju untuk mendampingi petahana yakni Ansar Ahmad sebagai calon Wakil Gubernur Kepri. (Andre)

Editor : Ismanto

Posting Komentar