-->

Ads (728x90)

Wabup Bintan Sambut Tim Wasev dari Mabesad, Terkait Pelaksanaan TMMD ke-119
Wabup Bintan, Ahdi Muqsith bersama Wairjenad Mayjen TNI, Irham Waroihan di Stadion Megat Alang Perkasa sebagai titik central pelaksanaan TMMD, Kamis (14/03) (Ist/Peristiwanusantara.com)

By Angga Prasetio

BINTAN, Peristiwanusantara.com
– Wakil Bupati (Wabup) Bintan, Ahdi Muqsith menyambut Tim Wasev (Pengawasan dan Evaluasi) dari Markas Besar TNI AD (Mabesad) yang dipimpin oleh Wairjenad Mayjen TNI, Irham Waroihan.
 
Kunjungan Tim Wasev dari Mabesad ini untuk mengawasi dan mengevaluasi pelaksanaan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-119 Tahun 2024 yang dilakukan Kodim 0315/TPI.

Wabup Bintan didampingi sejumlah kepala OPD Pemkab Bintan menggelar pertemuan dengan Tim Wasev dari Mabesad di Stadion Megat Alang Perkasa sebagai titik central pelaksanaan TMMD, Kamis (14/03).

“ Atas nama Pemkab Bintan dan pribadi saya mengucapkan selamat datang kepada seluruh rombongan Tim Wasev dari Mabesad ke Kabupaten Bintan,” kata Wabup Bintan mengawali sambutannya.
 
Dipertemuan itu, Wabup Bintan memaparkan sedikit gambaran terkait kolaborasi dan sinergitas yang selama ini terbangun antara Pemerintah Daerah, TNI/Polri, dan unsur lainnya.

"Kalau kolaborasi kami semuanya sudah menyatu pak Jenderal, seperti TMMD ke-119 ini, yang melaksanakan Kodim 0315/TPI, tapi semua FKPD saling mendukung. Jadi, ini bagian dari sinergitas dalam pembangunan di Bintan," kata Pria yang akrab disapa Osit ini

Di tempat yang sama, Mayjen TNI, Irham Waroihan menyampaikan kekagumannya melihat kekompakan para pemangku kepentingan yang ada di Bintan. Baginya hal ini jarang terjadi dan merupakan wujud dari tekad persatuan terhadap pembangunan.

"Saya tiba saja di sini tadi lihat seragam loreng tiga matra lengkap, Polrinya, bahkan sampai Tokoh Masyarakatnya hadir semua, dalam hati saya berarti sudah, sudah selesai tugas saya mengawasi dan mengevaluasi TMMD di sini!" ujarnya semangat.

Usai menggelar pertemuan, Wabup Bintan dan Tim Masev bersama seluruh FKPD yang hadir mengunjungi salah satu titik lokasi pembangunan fisik di TMMD ke-119 ini. 

Lokasi tersebut berada di Jalan Perintis masuk ke SDIT An-Nahl Kelurahan Teluk Lobam. Pada titik ini dilakukan semenisasi sepanjang 570 meter, dengan lebar 4 meter dan ketebalan 15 cm.

Kodim 0315/TPI juga melakukan penanaman 2000 bibit mangrove, berbagai penyuluhan baik wawasan kebangsaan, kesehatan, bahaya narkoba hingga kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat).

Selain itu, bakti sosial hingga bantuan sosial pun turut dilakukan untuk memastikan bahwa TMMD dilaksanakan dan langsung dirasakan oleh masyarakat. (Angga)


Editor : Ismanto

Posting Komentar