-->

Ads (728x90)

Muda-Mudi Gereja Methodis Indonesia Asahan Kunjungi Panti Asuhan Selfah Tebing Tinggi
Muda mudi Gereja Methodis Indonesia Kabupaten Asahan fhoto bersama dengan Panti Asuhan Selfah Tebing Tinggi di Jalan Letda Sujono, Sabtu (27/1/2024) (James/Peristiwanusantara.com)


By James
ASAHAN, Peristiwanusantara.com
- Muda mudi Gereja Methodis Indonesia Kabupaten Asahan yang tergabung dalam Persekutuan Pemuda-Pemudi Methodist Indonesia (P3MI) mengunjungi Panti Asuhan Selfah Tebing Tinggi di Jalan Letda Sujono, Sabtu (27/1/2024).

Kegiatan ini diawali dengan ibadah singkat bersama sama anak-anak Panti Asuhan dan makan bersama. Kemudian dilanjutkan kegiatan belajar cerdas cermat bersama sambil menghibur anak- anak panti asuhan.

Kaofe Hulu selaku Pimpinan Yayasan Panti Asuhan Selfah saat ditemui wartawan mengatakan pihaknya mengucapkan terima kasih atas kunjungan rombongan muda-mudi yang tergabung P3MI gereja Methodis Kabupaten Asahan.

“ Dijaman sekarang ini sangat langkah muda-mudi mau menyempatkan dirinya untuk mengunjungi panti asuhan,” katanya.

Ia mengucapkan terima kasih kepada P3MI gereja Methodis Asahan yang memberikan bantuan sembako dan bingkisan.
“ Semoga Tuhan membalas kebaikan muda mudi yang tergabung PM3MI gereja Methodis  Kabupaten Asahan,” katanya.’

Ditempat Pdt Anthoni Barimbing selaku pendeta pembimbinh muda-mudi Gereja Methodis Indonesia Maranatha mengatakan pihaknya berkunjung ke Panti Asuhan ini untuk berbagi.

Adapun bantuan sembako dan keperluan anak-anak Panti Asuhan diperoleh dari sumbangan partisipasi jemaat untuk diberikan kepada anak-anak di Panti Asuhan ini.

“Semoga bantuan ini besar manfaatnya bagi anak-anak kita yang ada di Panti Asuhan ini,” katanya. (an)

Editor : Ismanto


Posting Komentar