-->

Ads (728x90)

Komsos dengan Warga Binaan, Babinsa Edi Sufriadi Sosialisasikan Bahaya Karhutla
Babinsa Desa Harapan Jaya, Kopda Edi Sufriadi saat melaksanakan Komsos dengan warga binaan di Desa Harapan Jaya, Selasa (25/7)  (Bernard/Peristiwanusantara.com).

By Bernard
NATUNA, Peristiwanusantara.com – Babinsa Desa Harapan Jaya, Kopda Edi Sufriadi, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos)  dengan perangkat dan masyarakat desa di Jalan Sumur Batu, RT 001/RW 006, Desa Harapan Jaya, Kecamatan Bunguran Tengah, Selasa (25/07/2023).

Kegiatan Komsos tersebut juga dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Bripka Pani Januar, Kasi Pemerintahan Desa Yoyon, dan masyarakat Desa Harapan Jaya Tursino.

Dalam Komsos tersebut, Babinsa Edi Sufriadi mensosialisasikan tentang pencegahan pembakaran hutan dan lahan (Karhutla) serta bahaya Karhutla dan Sanksi yang  diberikan jika melakukan pembakaran hutan dan lahan.  Ia meminta  masyarakat tidak melakukan pembakaran  hutan  dan lahan, secara khusus dimusim kemarau.

Ia juga mengedukasi masyarakat untuk  lebih peduli  terhadap alam dan lingkungan sekitar dan senantiasa menjaga kelestarian hutan.

“ Saya berharap, apa yang sudah dikoordinasikan terkait pencegahan, dampak dan sanksi yang diberikan tentang kebakaran hutan dan lahan, agar dapat disebarluaskan ke masyarakat guna mengantisipasi dan mencegah terjadinya kebakaran hutan yang lebih luas lagi,” katanya.

Ia menyebut Babinsa merupakan anggota TNI yang memiliki tugas menjaga pertahanan dan keamanan nasional. Babinsa bertanggung jawab atas pelaporan dan pengawasan kondisi demografi, kondisi sosial masyarakat yang berdampak pada pertahanan keamanan nasional.

Babinsa merupakan orang pertama dari barisan TNI yang langsung turun ke tempat kejadian jika terjadi bencana Karhutla, banjir, gempa bumi, penyelundupan, transaksi gelap atau kedatangan kapal asing di perairan Indonesia yang bisa mengancam keamanan.

“ Seorang Babinsa dituntut untuk dapat memetakan kondisi teritorialnya dan menjadi tempat mengadu masyarakat terkait hal-hal yang berdampak keamanan wilayah binaan dalam rangka mendukung tugas pokok satuan teritorial demi terwujudnya kemanunggalan TNI dengan rakyat,” katanya. (Nard).


Editor : Herry

Posting Komentar