-->

Ads (728x90)

Majelis NGOPI Sambau Barbagi Ratusan Takjil di Jalan Raya
Majels NGOPI Sambau saat membagikan takjil kepada pengendara di jalan lintas penghubung Batu Besar – Sambau, Nongsa, Minggu (02/4/2023) (Fhoto : Carles/Peristiwanusantara.com)


By Carles
BATAM, Peristiwanusantara.com
  - Majelis Ngobrol Perkara Iman (NGOPI) Sambau, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, berbagi ratusan takjil kepada masyarakat pengendara di jalan lintas penghubung Batu Besar – Sambau, Nongsa, Minggu (02/4/2023).

Berbagi takjil di bulan Suci Ramadhan oleh Majelis NGOPI Sambau ini dilaksanakan selama dua hari, yakni Sabtu kemarin dan Minggu. Aksi sosial berkah di bulan suci ini mendapat antusias masyarakat yang melewati jalan penghubung Batu Besar menuju kavling Sambau tersebut.

200 paket takjil yang berisi makanan kecil dan minuman dibagikan secara gratis kepada para pengguna jalan dan warga yang melintas.

Dengan semangat para anggota Majelis NGOPI dengan ramah menyapa warga sambil membagikan takjil, baik kepada pengendara roda dua dan pengendara roda empat.

Aksi berbagi takjil ini mendapat respon positif para pengendara dan pengguna jalan. Warga yang melintas sangat antusias dan menyempatkan berhenti sejenak mengambil takjil yang dibagikan untuk berbuka puasa.

“Pembagian takjil ini kami lakukan selama dua hari. Semoga para donatur dan anggota majelis ngopi selalu diberikan kemurahan rezeki dan berkah dalam berbagi dibulan suci ramadhan, kata koodinator pembagian takjil, Boy, saat ditemui dilokasi, Minggu (03/04/23).

Ketua Majelis NGOPI Ustadz Muhammad Ihsan Taufiq mengatakan, dengan terlaksananya kegiatan berbagi takjil ini semoga rezeki kita semua semakin berkah, Allah SWT panjangkan umur kita serta sehat.

“Alhamdulillah kegiatanya lancar, semoga kita semua mendapatkan berkah dan menjadi umat pilihan yang mendapatkan malam lailatu qadar, Aamiin yaa robbal'aalamiin,” tutup Ihsan.

Aksi sosial berbagi takjil yang dilakukan perdana ini, diharapkan bisa berkelanjutan pada ramadhan tahun berikutnya. (les)


Editor : Herry
 

Posting Komentar