Babinsa Kelurahan Batu Hitam, Serda Okiap bersama warga sedang membersihkan Pemakaman Batu Hitam, Minggu (26/02/2024) (Fhoto :Bernard /Peristiwanusantara.com) |
By Bernard
NATUNA, Peristiwanusantara.com – Babinsa Kelurahan Batu Hitam, Serda Okiap, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna membantu warga membersihkan Masjid An-Nur Batu Hitam dan Pemakaman Batu Hitam, pada Minggu (26/02/2024).
Saat sedang membersihkan Pemakaman Batu Hitam, Babinsa Yudi Teguh kepada wartawan mengatakan bersih-bersih sudah menjadi kewajiban yang harus dilakukan setiap manusia. Namun bersih-bersih yang paling tampak adalah menjelang bulan puasa atau Ramadhan, dimana umat Islam ramai membersihkan rumah, masjid, musholla, pemakaman, bahkan membersihkan diri masing-masing dengan mandi keramas untuk menyucikan diri.
"Kegiatan bersih-bersih sudah menjadi tradisi masyarakat Natuna yang telah terpelihara sejak lama sebagai tradisi peninggalan leluhur terdahulu," pungkasnya.
Kegiatan bersih-bersih ini juga diikuti oleh Lurah Batu Hitam Rizal Azmi, Babinkamtibmas Brigadir Mudianto, Ketua LPMK Abdul Muin, Kalling Kelurahan Batu Hitam, RW se-Kelurahan Batu Hitam, RT Se-Kelurahan Batu Hitam, Tokoh Agama, dan Masyarakat. (Nard).
Editor : Herry
Posting Komentar