-->

Ads (728x90)

Asmadi Bantah Kapal Dumai Line 9 Kandas di Hutan Bakau Disebabkan Gangguan pada Kemudi
Humas Dumai Line Asmadi (Fhoto : dok Peristiwanusantara.com)

By Carles

BATAM, Peristiwanusantara.com – Humas Dumai Line Asmadi membantah Kapal MV Dumai Line 9 kandas di perairan Tanjung Samak  Kepulauan Meranti pada Minggu (12/2/) siang disebabkan karena mengalami Trouble Hydroulic Kemudi atau gangguan pada kemudi kapal tetapi disebabkan kesalahan pada orang atau human error.

“ Kapal itu kandas disebabkan human error, namun kami saat ini sedang mendalaminya,” kata Asmadi saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya, Minggu (12/2/2023).

Kapal tersebut mengangkut penumpang sebanyak 241 orang  penumpang dan 15 anak-anak. Kapal ini bertolak dari pelabuhan Domestik Sekupang, pukul 07.00 WIB, tujuan Dumai. Kapal itu berlayar normal sejak lepas tali dari Pelabuhan Sekupang, sampai tujuan pertama di Tanjung Balai Karimun. 

Asmadi Bantah Kapal Dumai Line 9 Kandas di Hutan Bakau Disebabkan Gangguan pada Kemudi
Kapal Dumai Line 9 yang kandas di hutan bakau perairan Tanjung Samak Kepulauan Meranti, Minggu (12/2/) siang (Fhoto : Ist)

Dalam perjalanan dari Tanjung Balai Karimun ke Selat Panjang sekitar pukul 11.00 WIB kapal berlayar dari pinggir pulau tiba-tiba kapal tersebut kandas di hutan bakau yang berlumpur. Ketika itu yang mengemudi kapal tersebut Mualimnya sedangkan Kaptennya sedang berada dianjungan kapal.

Ia menjelaskan lebih dari 1 jam kapal tersebut kandas, beruntung naik pasang sehingga kapal tersebut mengapung dan bergerak sendiri terdorong arus.

Setelah mengapung nahkodanya memerintahkan kru kapal untuk memeriksa pangka kapal, apa ada kebocoran atau tidak. Setelah dipastikan tidak ada kebocoran kapal tersebut dimundurkan lalu berangkat ke Selatpanjang.

Lanjutnya, tidak berapa lama kapal tersebut tiba di Selatpanjang menunggu kapal MV Dumai Line 8 datang dari Batam. Setelah kapal MV Dumai Line 8 tiba di Selatpanjang, seluruh penumpang kapal MV Dumai Line 9 dievakuasi ke kapal tersebut kemudian diangkut ke Dumai Riau.  (les)


Editor : Herry
 

Posting Komentar