-->

Ads (728x90)

PT Timah Tbk Renovasi Rumah Agusri Menjadi Rumah Layak Huni
Humas PT Timah Tbk Kristanto menyerahkan bantuan bedah rumah kepada Agusri Dusun IV, Desa Kundur, Kecamatan Kundur Barat, Senin (2/1/2022) (Fhoto : Humas PT Timah Tbk)

By Robert

KARIMUN, Peristiwanusantara.com
– Setelah selesai merenovasi melalui program bedah rumah, PT Timah Tbk menyerahkannya kepada pemiliknya, Agusri (50) warga Dusun IV, Desa Kundur, Kecamatan Kundur Barat, Kabupaten Karimun.

Penyerahan rumah tersebut dilakukan Humas PT Timah Tbk Kristanto kepada Agusri disaksikan oleh Kepala Desa Kundur Marhalim dan Camat Kundur Barat Khaidir, Senin (2/1/2023).

Kristanto melalui WhatsAppnya mengatakan saat rumah tersebut diserahkan kepada Agusri, ia  tidak mampu menahan rasa haru dan gembira. Pasalnya ia sudah lama berencana merenovasi rumahnya yang tidak layak huni tersebut.

Namun impiannya itu bisa terwujud setelah rumahnya direnovasi oleh PT Timah Tbk. Kini Agusri bersama keluarganya lega,  karena sekarang mereka bisa tinggal di rumah itu lebih nyaman. 

"Syukur Alhamdulillah saat ini rumah saya sudah selesai direnovasi oleh PT Timah Tbk, sehingga terasa lebih aman dan nyaman untuk saya dan istri tempati dari pada sebelum sebelumnya," kata Kristanto menjelaskan yang disampaikan Agusri kepadanya.

Kepadanya, Agusri menceritakan, mereka tidak pernah menyangka bahwa PT Timah Tbk akan merenovasi rumahnya. Keinginannya untuk memperbaiki rumah memang sudah lama, hanya saja mereka terkendala biaya. 

Agusri selama ini untuk menghidupi anak istrinya dari hasil kerjanya yang berkerja sebagai serabutan, penghasilannya hanya cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Sehingga keinginan untuk memperbaiki rumah harus mereka tunda dan bertahan dengan keadaan seadanya.

Ia mengucapkan terima kasih kepada PT Timah atas bantuan yang telah diberikan kepadanya beserta keluarga. Beliau juga mendoakan PT Timah agar terus jaya berkembang dan semakin sukses.

Kristanto juga menjelaskan bahwa Kepala Desa Kundur Marhalim mengakui bahwa bantuan bedah rumah untuk warganya memang tepat sasaran. Pasalnya, Agusri memang membutuhkan bantuan karena kurang beruntung secara ekonomi.

Ia mengatakan atas nama masyarakat dan pribadi serta keluarga Agusri, beliau mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada PT Timah atas bantuan renovasi rumah tersebut.

“ Semoga ke depan PT Timah dapat semakin maju dan berkembang," katanya.  

Demikian halnya dengan Camat Kundur Barat Khaidir memberi apresiasi kepada PT Timah Tbk yang tiada henti-hentinya menyalurkan bantuan kepada warga di Kecamatan Kundur Barat dan masyarakat Kabupaten Karimun pada umumnya. 

Ia berharap kontribusi dari PT Timah dapat membantu pemerataan pembangunan yang sedang digalakkan oleh pemerintah. (Bert)

Editor : Herry

Posting Komentar