-->

Ads (728x90)

Bupati Natuna Wan Siswandi menyampaikan sambutannya saat melantik 37 Kades di Gedung Sri Serindit, Jalan Yos Sudarso Batu Hitam, pada Rabu (18/01/2023) (Fhoto : Bernard /Peristiwanusantara.com)


By Bernard

NATUNA, Peristiwanusantara.com -  Bupati Natuna Wan Siswandi, S.Sos, M.Si  melantik 37 Kepala Desa (Kades) se-Kabupaten Natuna Masa Bakti 2023 – 2029 di Gedung Sri Serindit, Jalan Yos Sudarso Batu Hitam, pada Rabu (18/01/2023).

Pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati Natuna Nomor 442 tahun 2022 tentang Pengangkatan Kepala Desa Terpilih Tahun 2022.

Ke 37 Kades yang dilantik itu merupakan Kades yang terpilih dari hasil Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang digelar secara serentak pada 28 November 2022 lalu.

Pelantikan Kades ini juga dihadiri oleh Ketua DPRD Natuna beserta anggota, Forkopimda Natuna, segenap pimpinan OPD dilingkungan Pemkab Natuna, Tokoh agama, Tokoh adat, Tokoh pemuda, Tokoh masyarakat, dan undangan lainnya.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Kades ini disaksikan oleh saksi pengukuh diantaranya, Asisten I Pemerintahan Khaidir, Asisten II Pembangunan dan Ekonomi Tasrif, dan Staf Bimas Islam Kemenag Natuna Baha Uddin, S.Fil.I.

Adapun ke 37 Kades yang dilantik tersebut diantaranya :

1. Kades Sungai Ulu, Supriyanto
2. Kades Sepempang, Muhammad Shalihin
3. Kades Ceruk, Romawi
4. Kades Selemam, B. Sabirin
5. Kades Limau Manis, Zarkawi
6. Kades Harapan Jaya, Pardan
7. Kades Cemaga Tengah, Syaharman
8. Kades Mekar Jaya, Eko Sri Mulyanto
9. Kades Pian Tengah, Abdullah
10. Kades Kelarik, Zulkifli
11. Kades Belakang Gunung, Rausman
12. Kades Gunung Durian, Muhammad Syukur
13. Kades Seluan Barat, Yusli
14. Kades Semedang, Jaaleh Kup
15. Kades Kadur, Herman
16. Kades Selading, Raja Syamsul Bahri
17. Kades Setumuk, Zurman
18. Kades Tanjung Kumbik, Muhammad Budiman
19. Kades Sebelat, Isharuddin
20. Kades Air Putih, Juprianto
21. Kades Batu Belanak, Ardi Juanda
22. Kades Air Kumpai, Umar Usman
23. Kades Kampung Hilir, Syamsurizal
24. Kades Tanjung Setelung, Debi Irwandi
25. Kades Tanjung Balau, Nuradi
26. Kades Pangkalan, Wawan Setiawan
27. Kades Jermalik, Sopiyan
28. Kades Arung Ayam, Asmadi
29. Kades Payak, Muhsen
30. Kades Air Ringau, Wendi Kusmadi
31. Kades Subi Besar, Julaidi
32. Kades Meliah, Zamri
33. Kades Pulau Kerdau, Tomi Heropin
34. Kades Subi Besar Timur, Sukirman
35. Kades Meliah Selatan, Zulkarnain
36. Kades Subi, Aswadi, dan
37. Kades Terayak, Mukhrid.

Bupati Wan Siswandi usai melantik ke 37 Kades tersebut kepada wartawan mengatakan pihaknya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan pemilihan Kepala Desa serentak se-Kabupaten Natuna, atas terlaksananya Pilkades tersebut dengan aman, damai, dan kondusif

Bupati Wan Siswandi berharap, dalam melaksanakan tugas para Kades harus saling bersinergi dan bersatu terkait dengan program-program yang ada di desa dan yang ada di kabupaten, terutama dalam upaya untuk mensejahterakan masyarakat.

Dengan telah dilantiknya para Kepala Desa hari ini, ia berharap mereka bisa bekerja dengan baik dalam melayani masyarakat di desa masing-masing sesuai aturan undang-undang yang berlaku.


"Sebagai Kepala Desa harus mampu melayani masyarakat dengan baik tanpa berpihak kemana-mana. Setelah Pilkades selesai tidak ada lagi tim A atau tim B, semuanya harus bersatu kembali dalam konteks membangun desa," ujarnya.

Menurutnya bekerja harus mengikuti aturan dan selalu menjalin komunikasi dan koordinasi dengan baik bersama seluruh staf desa agar roda pemerintahan berjalan dengan baik.

Diakhir sambutannya, ia berpesan kepada para Camat agar dapat membina para kepala desa di wilayah masing-masing, terutama para kades yang baru terpilih. (Nard)

Editor : Herry

Posting Komentar