-->

Ads (728x90)

 

Suherman Dilantik Sebagai Pj Kades Bintan Buyu, Rony Kartika : Tingkatkan Pelayanan Administrasi Desa
Pj Kades Bintan Buyu, Suherman bersama Istri dan Keluarganya Usai Dilantik Camat Bintan Buyu, Kamis (12/5/2022) (Fhoto : Ist) 


BINTAN, Peristiwanusantara.com
- Kepala Dinas PMD Kabupaten Bintan, Rony Kartika mengatakan bahwa Kepala Seksi PMD Kecamatan Teluk Bintan, Suherman, S.AP , secara resmi menjabat sebagai Pj Kades Bintan Buyu. Hal tersebut dikatakannya sesuai dengan SK Bupati Bintan Nomer 248/V/2022 Tanggal 10 Mei 2022 dan pelantikan Penjabat (Pj) Kepala Desa (Kades) Bintan Buyu oleh Camat Bintan Buyu, pada Kamis (12/5/2022) kemarin.

Dikatakannya juga bahwa pelantikan tersebut dilakukan guna mengisi kekosongan jabatan Kades Bintan Buyu karena ditetapkannya pemberhentian Kades Bintan Buyu berinisial S usai Kepolisian Resort Bintan mengungkap kasus pemalsuan surat tanah disana.

" kedepannya tugas Pj Kades adalah  menjalankan tugas-tugas penyelenggaraan pemerintah desa, tata usaha keuangan serta menjalankan tugas khusus bersama BPD dan kelembagaan desa serta masyarakat untuk membentuk panitia Pilkades Antar Waktu (PAW) dan persiapan musyawarah PAW sehingga sampai terpilihnya Kepala Desa hasil PAW," ujarnya

Sementara itu, Pj Kades Bintan Buyu, Suherman usai dilantik menuturkan bahwa dirinya sangat siap untuk melanjutkan dan menyelesaikan program dari kades terdahulu, serta akan memperbaiki semua pelayanan administrasi desa yang akan  diawasi secara ketat.

“Sebagai Pj kades yang telah dilantik kami tentu akan selalu siap menjalankan tugas dan fungsi yang diamanahkan pimpinan,  khususnya memaksimalkan dalam memberikan pelayanan publik kepada masyarakat,” tegasnya. (rdk)

Posting Komentar