-->

Ads (728x90)

Polres Lingga Kerahkan 120 Personil untuk Pengamanan dan Sterilisasi Gereja pada Hari Raya Paskah Tahun 2022
Anggota Polres Lingga Saat Melakukan Strerilisasi Disalah Satu Gereja Guna Menciptakan Situasi Aman dan Kondusif di Wilayah Kabupaten Lingga, Jum'at (15/4/2022) (Fhoto : Ist)

LINGGA, Peristiwanusantara.com – Dalam rangka Hari Raya Paskah tahun 2022, Polres Lingga melakukan Pengamanan dan Sterilisasi tempat ibadah Gereja serta Patroli guna menciptakan situasi aman dan Kondusif di Wilayah Kabupaten Lingga, Jum'at (15/4/2022).

Kapolres Lingga AKBP Arief Robby Rachman, S.H,S.I.K,M.Si mengatakan kegiatan hari raya Paskah tahun 2022 ini, pihaknya telah memerintahkan Personil Polres Lingga dan Polsek jajaran untuk melakukan pengamanan dan sterilisasi tempat ibadah Gereja serta melakukan Patroli guna menciptakan situasi Kondusif di Wilayah Kabupaten Lingga.

Ia menyebut pihaknya mengerahkan 120 personil untuk melakukan pengamanan pelaksanaan Hari Raya Paskah tahun 2022 diseluruh wilayah Kabupaten Lingga.

Sebelum melakukan pengamanan ibadah gereja, katanya, personil Polres Lingga terlebih dahulu melakukan sterilisasi di ruangan tempat ibadah dan lingkungan sekitar tempat ibadah untuk memastikan situasi aman dan kondusif.

"Selain melakukan pengamanan tempat ibadah, kami juga melakukan patroli guna menciptakan situasi aman dan kondusif," tuturnya.

Dikatakannya selama melakukan pengamanan ibadah gereja dan melakukan patroli tidak ditemukan adanya ganguan Kamtibmas dan kegiatan Hari Raya Paskah berjalan aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Lingga.

(Hms)

Posting Komentar