TEBING TINGGI, Peristiwanusantara.com – Ratusan pelajar dan mahasiswa mengantri dengan tertib untuk melakukan vaksinasi Covid-19 di puskesmas Satria di Jalan Imam Bonjol, Jumat (6/8/2021).
Vaksinasi Covid-19 ini khusus untuk pelajar dan mahasiswa berumur 18 tahun yang digelar Kodim 02/04 DS bekerja sama dengan Pemko Tebing Tinggi.
Bersama Puskesmas Satria, pelaksanaan vaksinasi dilakukan secara serentak di 9 Puskesmas yang ada di Kota Tebing Tinggi yang dilakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan 5M.
Vaksinasi ini melibatkan tenaga puskesmas, personil TNI, Polres, Lurah dan Kepala Lingkungan untuk memberikan pelayanan kepada warga dan mengamankan proses pelaksanaan vaksinasi dengan tetap menerapkan protokol kesehatan 5 M.
Walikota Tebing Tinggi Ir. H. Umar Zunaidi Hasibuan, M.M. memantau langsung proses vaksinasi di Puskesmas Satria di Jalan Imam Bonjol
Di puskesmas ini, Wali Kota melihat tingginya antusiasme warga Kota Tebing Tinggi khususnya kaum Pelajar dan Mahasiswa dalam mengikuti vaksinasi.
"Kepada mereka yang akan divaksin, tetap mengikuti protokol kesehatan. Vaksinasi ini untuk Pelajar dan Mahasiswa. Anak-anak kita yang kuliah (Pelajar, Mahasiswa) memerlukan surat keterangan telah divaksin untuk kampusnya, kita mendahulukan mereka, agar tak terganggu kegiatan kuliahnya," kata Wali Kota Tebing Tinggi.
Lebih lanjut Wali Kota Tebing Tinggi mengatakan sulitnya mendapatkan vaksin, upaya optimal terus dilakukan Pemko Tebing Tinggi dan menargetkan akhir Agustus, 50 ribu orang warga sudah divaksin.
Ia menyebutkan hari ini memvaksin 1.000 (seribu) orang di 9 Puskemas, yang mana di puskesmas Satria ini batas sampai 105 orang.
“ Kita tetap mengoptimalkan vaksin tambahan seterusnya untuk bisa kita tingkatkan. Target kita di akhir Agustus, 50 ribu orang yang sudah kita vaksin," tutup Wali Kota Tebing Tinggi. (Fit/Ta)
Posting Komentar