LINGGA, Peristiwanusantara.com – Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) kabupaten Lingga, Selamat mengajak seluruh stafnya untuk mengikuti vaksin Covid-19 yang dilaksanakan di kantor Dinas Perhubungan kabupaten Lingga di kompleks Perkantoran, Jalan Istana Robat Daik Lingga, Jum'at (18/06/2021) sore .
Vaksinasi itu untuk mendukung program pemerintah untuk menyukseskan pelaksanaan vaksinasi di kabupaten Lingga.
Seluruh staf sangat antusia melaksanakan vaksinasi yang dilakukan oleh vaksinator dari Puskesmas Daik.
Selamat mengatakan kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan pada hari ini adalah dalam rangka menindaklanjuti hasil pertemuan bersama Gubernur Kepri dan bupati Lingga beberapa waktu lalu di Gedung Daerah Dabo Singkep yakni untuk memenuhi target vaksinasi di kabupaten Lingga.
"Kami sebagai salah satu ujung tombak dari pemerintah Daerah,baik itu dari PNS,PTT dan THL,harus mendukung pemerintah. Apalagi dari Gubernur punya target dan bupati Lingga juga punya target untuk merealisasikan vaksinasi di kabupaten Lingga, kitalah yang perlu mensupport ini," ujarnya saat memantau jalannya vaksinasi.
Lebih lanjut Selamat mengatakan bahwa suksesnya kegiatan Vaksinasi Covid-19 itu adalah juga berkat dukungan para staf yang telah merespon dengan baik rencana pelaksanaan vaksinasi yang sebelumnya ia kemukakan kepada stafnya beberapa hari lalu.
"Alhamdulillah staf Dishub merespon dengan baik kegiatan ini, sehingga kami laksanakan langsung di kantor ini,"ungkapnya.
Ia berharap kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan pada hari ini bisa menjadi contoh bagi OPD lain untuk melakukan hal yang sama.
" Bila kita sampaikan kepada staf, Insya Allah mereka akan merespon dengan baik.intinyakan agar kita sehat".pungkasnya (Red).
Posting Komentar