-->

Ads (728x90)

Pimpin Apel Pergeseran Pasukan, Ini Yang Disampaikan Oleh Kapolres Lingga


LINGGA, Peristiwanusantara.com  - Kapolres Lingga AKBP Arief Robby Rachman, S.H, S.I.K, M.Si memimpin Apel Pergeseran Pasukan dalam rangka Pengamanan Tempat Pemilihan Suara (TPS) di wilayah hukum Polres Lingga pada Minggu (06/12/2020) di Lapangan Apel Mapolres Lingga.

Kegiatan Apel tersebut juga dihadiri oleh Waka Polres Lingga Kompol M.Tahang, Sag., Kabag Ops Polres Lingga Kompol Rusdwiantoro, Kabag Sunda Polres Lingga AKP Hadi Sucipto, Kasat Lantas Polres Lingga AKP Emsas , PS. Kabagren Polres Lingga AKP Riyanto dan 30 Personil Polres Lingga sebagai Perwakilan Pam TPS.

Pelaksanaan Apel Pergeseran Pasukan dalam rangka Pengamanan TPS dilakukan dengan menerapkan Protokol Kesehatan ( Prokes) guna Pencegahan Penyebaran Covid-19.

Dalam Pelaksanaan Apel tersebut Kapolres Lingga AKBP Arief Robby Rachman mengatakan agar melaksanakan tugas Pengamanan sesuai tangung jawab dan Pahami tugas masing-masing.

Pimpin Apel Pergeseran Pasukan, Ini Yang Disampaikan Oleh Kapolres Lingga

Kemudian menjaga netralitas, jangan menjadi Pemicu Permasalahan dan Jadilah Pelopor Protokol Kesehatan (Prokes) serta hindari adanya Klaster baru Penyebaran Covid-19.

Selanjutnya mengingatkan atau berikan himbauan tentang 12 hal baru di TPS sesuai buku saku sebagai Petunjuk Pengamanan.

Sedangkan yang terakhir yakni jangan lakukan hal-hal yang bisa merusak kehormatan diri maupun institusi Kepolisian dan Persiapkan diri dengan baik serta jaga Kesehatan.

Selesai Pelaksanaan Apel Pergeseran Pasukan tersebut, dilanjutkan dengan Rapid Tes terhadap seluruh personil Polres Lingga yang melaksanakan pengamanan TPS di Gedung Endra dharmalaksana Mapolres Lingga dan hasil Pemeriksaan Rapid tes tidak ditemukan adanya personil yang Reaktif Covid-19.


 (Humas Polres Lingga/JH)


Posting Komentar